Blogroll

Tuesday, August 16, 2011

MasterChef Indonesia (Versi Lima Menit)


PANGGUNG MEMASAK UTAMA
PARA KONTESTAN berbaris di hadapan tiga orang Master Chef yang akan menjadi juri.
CHEF VINDEX
Halo semuanya, saya Vindex Valention Tengker. Panggil saja saya—

KONTESTAN #1
Hedi Yunus?

CHEF VINDEX
(menulis catatan: "Kontestan #1 KELUAR")
Chef Vindex.

CHEF JUNA
Saya Junior Rorimpandey. Juna.

KONTESTAN #2 membuka mulut hendak berbicara.
CHEF JUNA (CONT'D)
(dengan nada dingin)
DAN siapa pun yang memanggil saya Ariel akan langsung keluar dari kompetisi ini.

KONTESTAN #2 menutup kembali mulutnya.
CHEF MARINKA
Saya Maria Irene Susanto. Panggil saja Chef Marinka. Mari kita sama-sama sambut kesempatan ini dengan senang karena—

KONTESTAN #3
—hari Senin harga naik?

CHEF MARINKA
...
(menulis catatan: "Musim depan bikin tombol untuk menjebloskan peserta ke bawah tanah.")

TANTANGAN: MEMASAK
CHEF VINDEX
Silakan bikin signature dish, masakan khas yang paling kalian banggakan.

CHEF MARINKA
Kerjakanlah dengan konsentrasi...

CHEF JUNA mendekati KONTESTAN #4 yang sedang sibuk memotong daging iga.
CHEF JUNA
Kamu mau pakai iga sebanyak itu buat berapa orang?

KONTESTAN #4
Euh, nanti saya sesuaikan dengan porsinya.

CHEF JUNA
(mencibir)
Terus sisanya dibuang, begitu?

CHEF JUNA menjauh dari KONTESTAN #4 yang jadi bengong dan ragu, dan mendekati KONTESTAN #5
CHEF MARINKA
...Yang penting fokus pada apa yang kalian kerjakan dengan penuh percaya diri.

CHEF JUNA
Kamu mau merebus daging ini berapa lama?

KONTESTAN #5
Um, 20 menit?

CHEF JUNA
(mengangkat alis)
DUA PULUH MENIT? Yakin 20 menit?

KONTESTAN #5
Um... tadinya sih.

CHEF JUNA
Ya sudah.

CHEF JUNA menjauh dari KONTESTAN #5 yang juga jadi ragu.
CHEF MARINKA
(ke CHEF VINDEX)
Hentikan dia sebelum kita kehabisan kontestan!

PENILAIAN
Waktu habis. Satu per satu kontestan menyajikan makanan ke hadapan ketiga juri untuk dinilai.
CHEF MARINKA
Bagi yang familier dengan stereotipe komposisi juri, saya adalah Paula Abdul.

CHEF JUNA
Tentu saja saya Simon. Gordon Ramsay? Nggak tuh.

CHEF VINDEX
(mengangkat kedua tangan di depan dada dengan jempol dan kelingking teracung)
Dawg.

KONTESTAN #6 menyajikan Chicken Cordon Bleu.
CHEF JUNA
Sebagai signature dish, masakanmu terlalu membosankan.

KONTESTAN #7 menyajikan hidangan yang berbentuk seperti taman ria, dengan komidi putar, kincir, dan roket-roketan.
CHEF JUNA
...

KONTESTAN #8 menyajikan hidangan yang berbentuk tayangan Opera van Java.
CHEF VINDEX
Kalian terlalu harfiah.

PENGUMUMAN HASIL
CHEF VINDEX
Kami akan menentukan pemenang yang berhak lolos ke babak selanjutnya.

CHEF MARINKA
Sebagai simbol, kami akan memberikan celemek yang kami sebut sebagai "apron". Karena jujur saja, kata "celemek" itu nggak keren.

CHEF VINDEX
Dan gawat kalau salah sebut.

CHEF JUNA
Yang berhak mendapatkan apron adalah...

MUSIK mengeras. CLOSE-UP pada wajah-wajah kontestan. EXTREME CLOSE-UP pada wajah satu kontestan. Balik lagi ke CLOSE-UP wajah kontestan lain. Musik memelan.

Lantas musik mengeras lagi. CLOSE-UP pada wajah-wajah kontestan...

Di saat ini, PARA PENONTON lari sore dulu. Mandi. Pakai baju. Tidur. Bangun. Menyiapkan makanan kecil. Lalu kembali menonton.
CHEF JUNA
...KONTESTAN #8!

Para peserta lain bertepuk tangan. PARA PENONTON mengunyah makanan kecilnya dengan manggut-manggut.
CHEF JUNA
Dan satu lagi pemenangnya, adalah...

MUSIK mengeras. CLOSE-UP pada wajah-wajah kontestan...

PARA PENONTON menepuk jidat.

TANTANGAN: KEMAMPUAN DASAR MEMASAK
Di hadapan ketiga juri ada satu wadah plastik besar yang ditutup kain.
CHEF VINDEX
Di depan kalian adalah bahan rahasia yang harus kalian olah.

CHEF MARINKA
Dan itu adalah...

Tangan CHEF MARINKA perlahan mendekati kain penutup. MUSIK mengeras. Tangan mengangkat kain.

CLOSE-UP pada wajah-wajah kontestan yang menegang.

Dan terlihat bahwa bahan itu ternyata... AYAM!

Musik mengentak dramatis. CLOSE-UP pada wajah kontestan yang kaget. EXTREME CLOSE-UP pada KONTESTAN #9 yang menggeleng-geleng tidak percaya. CLOSE-UP pada kontestan yang menangis putus asa di bahu kontestan lain.

EXTREME CLOSE-UP pada KONTESTAN #10 yang terduduk dan sujud minta ampun.
CHEF JUNA
Dan pemenang yang berhak lolos ke babak selanjutnya karena sangat ekspresif adalah... KONTESTAN #10!

KONTESTAN #10 dipeluk oleh yang lain.

ELIMINASI
Di hadapan para juri tertinggal SISA KONTESTAN.
CHEF VINDEX
Maaf, kami kehabisan cele—apron.

CHEF JUNA
Karena itu, mimpi kalian berakhir di sini.

KONTESTAN #11
Memang saya nggak bermimpi jadi chef, sih.

CHEF JUNA
Apa pun itu, berakhir di sini!

KONTESTAN #11
Maksudmu penderitaan karena diisolasi dengan tekanan emosional tanpa jadwal yang jelas?

CHEF JUNA
Ya, itu juga.

SELANJUTNYA...
Kembali ke TANTANGAN: MEMASAK. Ulang sesuai keperluan. Bumbui drama secukupnya.

MUSIK: menyayat kuping.
KONTESTAN #12
(menghadap kamera sambil menahan tangis)
Saya sulit berkonsentrasi karena rindu keluarga.

CHEF VINDEX
(menunjuk ke seberang)
Lihat, siapa yang datang.

MUSIK: drum mengentak.
KONTESTAN #12
(berbalik)
ISTRIKU!—eh, loh Adek? Kok kamu yang datang?

FIGURAN YANG BARU DATANG
Kapan lagi masuk TV lah, Bang?

CHEF MARINKA
(terisak)
Sungguh mengharukan.

CHEF JUNA kembali mencicipi masakan seorang kontestan. Ekspresi wajahnya berubah kecut.
CHEF JUNA
Sup kamu rasanya kayak kobokan!

KONTESTAN #15
Euh... itu memang kobokan. Supnya sebelah sini.

FADE OUT. Layar gelap menunjukkan logo: MasterChef Indonesia.

TAMAT.

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More